Sabtu, 21 Januari 2017

Kriteria Sahabat yang Baik

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Hai...hai... Kembali lagi bersama saya, Laila. Kalian punya sahabat? Apa kalian yakin dia sahabat yang baik? Atau dia punya maksud tersendiri pada kalian? Jangan khawatir. Kali ini saya akan posting beberapa kriteria sahabat yang baik. Jadi, kalian bisa cocokkan, apakah dia sahabat yang emang beneran atau hanya sahabat bohongan. Oke, langsung aja, cekidot:


1. Dia mau mendengarkan keluh kesahmu.

Sahabat yang baik adalah mereka yang mau mendengarkan keluh kesahmu, walaupun sebenarnya dia sendiri sedang dalam masalah. Terutama saat kita sedang sedang dalam masalah, dia akan datang dan dengan senang hati merangkul dan menenangkan dirimu.

2. Dia memberikanmu waktu untuk bercerita.

Saat kalian sedang ngobrol ataupun berdiskusi, dia selalu memberimu waktu untuk bercerita semua masalahmu. Walau dia hanya menjawab, 'ya', tapi setidaknya dia masih menghargaimu dan mau mendengarkanmu. Bukannya malah sibuk dengan obrolannya sendiri.

3. Dia punya rasa toleransi yang tinggi.

Artinya, dia selalu mendahulukan kepentingan orang lain daripada kepentingannya sendiri. Dalam keadaan sesulit apapun, dia akan berusaha untuk memprioritaskan dirimu sebagai sahabat. Sebab itulah, sahabat yang baik tak akan memikirkan dirinya saja, namun juga kamu sebagai sahabatnya.

4. Dia ikut senang jika kamu sukses.

Baginya, kebahagiaanmu adalah kebahagiaannya juga. Jadi, kalau kamu sukses dia juga akan merasakan kebahagiaan seperti yang kamu rasakan. Bukannya justru merasa iri dengan kesuksesanmu, tapi dia justru akan memberimu semangat.

5. Dia tidak akan pernah mengajakmu berbuat buruk.

Sahabat yang baik tak akan menjerumuskanmu kedalam lubang hitam. Justru, saat kamu tengah terpuruk, dia akan mengulurkan tangannya untuk membantumu bangkit kembali.

6. Dia tak akan ragu memberimu saran yang positif.

Demi kebaikanmu dia tidak segan-segan untuk mengkritikmu. Bahkan, memarahimu jika perlu. Sebab, dia sangat menyanyangimu dan tak mau jika kamu dalam keadaan yang buruk. Daripada sahabat yang hanya memujimu untuk mencari muka saja. Tidak menutup kemungkinan jika dia tidak benar-benar menyayangimu sebagai sahabat.

7. Dia tidak suka membicarakanmu dibelakang.

Dan yang terakhir, dia tidak suka membicarakan kejahatan atau rahasia dibelakangmu. Ataupun jika ada orang lain yang membicarakanmu dibelakang, dia akan langsung angkat suara untuk mengklarifikasinya. Sebab, dia tak ingin jika ada orang yang menyakiti hatimu.

Masih yakin, jika dia sahabat yang baik untukmu? Memang sulit untuk mencari sahabat yang baik, yang mengerti kita. Tapi, menurut saya lebih baik satu sahabat sejati, daripada seribu kawan yang tak berarti.

Sekian dari saya, semoga bermanfaat. Tunggu postingan selanjutnya, ya! Bye...

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar